Ke depannya, ikan lele asap dari Banyuasin diharapkan dapat menjadi oleh-oleh khas yang dapat menembus pasar nasional, bukan hanya di Palembang dan sekitarnya.
Sehingga, upaya ini juga sejalan dengan visi Ganjar-Mahfud dalam mewujudkan perekonomian yang lebih baik dan mengurangi angka pengangguran.
Visi-Misi Ganjar-Mahfud dalam Mendukung Kemajuan UMKM dan Nelayan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD menegaskan komitmen mereka dalam mendukung kemajuan UMKM dan nelayan melalui visi-misi yang terfokus.
Salah satu inisiatif utama adalah penerapan Alsintan Modern dan Dukungan Sarana Prasarana (Sub-Misi: Kedaulatan Pangan). Dalam rangka memberikan dukungan menyeluruh kepada para petani, peternak, dan nelayan, pasangan ini berencana menyediakan alat modern, benih unggul, serta pupuk berkualitas dengan harga yang terjangkau dan distribusi yang tepat waktu.
Selain itu, langkah strategis lainnya adalah memperluas sistem pengairan melalui pembangunan waduk, bendungan, embung, dan irigasi.
Fasilitas pendukung seperti jalan usaha tani, cold storage, dan pengolahan serta pemasaran hasil tani, ikan, dan ternak akan ditingkatkan dan diintegrasikan. Upaya ini diarahkan untuk mencapai tujuan utama Sub-Misi Kedaulatan Pangan, yakni mewujudkan kemandirian pangan dan meningkatkan produktivitas sektor pertanian.
Untuk memastikan kesejahteraan Petani, Peternak, dan Nelayan (Sub-Misi: Kedaulatan Pangan), Ganjar-Mahfud akan fokus pada peningkatan nilai tukar mereka.
Kebijakan perdagangan yang mendukung produksi dalam negeri akan menjadi instrumen utama dalam mendukung pengembangan sektor ini. Dengan cara ini, diharapkan para pelaku usaha di bidang pertanian dan perikanan dapat merasakan dampak positif pada pendapatan mereka.
Sementara itu, dalam mendukung Sub-Misi Ekonomi Biru, pasangan ini akan memajukan Industri Maritim Jaya. Upaya ini melibatkan penguatan industri galangan, industri perikanan dan hasil laut, serta pengelolaan kampung pesisir.
Tujuan utamanya adalah meningkatkan kesejahteraan para nelayan dan memberikan kontribusi ekonomi yang signifikan terhadap PDB. Industrialisasi kelautan juga menjadi fokus utama untuk memperkuat ekonomi di daerah pesisir.
Dengan strategi ini, Ganjar-Mahfud berupaya menciptakan lingkungan yang mendukung bagi UMKM dan nelayan, menjadikan sektor ini sebagai tulang punggung perekonomian yang berkelanjutan dan inklusif seperti yang sudah dilakukan oleh relawan Wong Kito Ganjar di Banyuasin.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta