Kedua acara yang diselenggarakan di Sumatera Selatan adalah bagian dari komitmen VENTENY untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan pemilik usaha di Indonesia khususnya di wilayah Sumatera Selatan.
Acara ini menjadi ajang penting bagi VENTENY untuk memperkenalkan berbagai inisiatif yang berfokus pada pemberdayaan ekonomi lokal dengan memberikan akses terhadap teknologi dan solusi finansial
yang inovatif.
Group COO VENTENY, Damar Raditya, menyampaikan, “Kami sangat senang dapat berkontribusi lebih untuk memajukan UMKM khususnya di wilayah Sumatera Selatan. Ekspansi Perseroan ke Palembang, tidak hanya mengenai profitability namun lebih jauh, kehadiran VENTENY dapat membantu lebih banyak lagi. Melalui kolaborasi dengan Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sumsel dan IMA Chapter Palembang, kami berharap dapat memberikan dampak positif dan nyata dalam memajukan UMKM lokal di Sumatera Selatan.”
Corporate Secretary VENTENY, Zasa Kinanti juga menambahkan “Program kurasi ini tidak akan berhenti di Palembang saja. Kami dengan bangga akan melanjutkan ke kota-kota lain di Indonesia. UMKM sebagai roda perekonomian Indonesia, akan mendapatkan dukungan penuh dari VENTENY untuk dapat menunjukkan potensi terbaiknya”.
Dengan partisipasi di Hari Nasional UMKM 2024, VENTENY semakin memperkuat perannya dalam ekosistem UMKM di Indonesia. Inisiatif ini diharapkan dapat menjadi langkah awal untuk kolaborasi yang lebih luas dan berkelanjutan dalam pemberdayaan UMKM di seluruh nusantara.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta