get app
inews
Aa Text
Read Next : Ini Penegasan PBNU pada Ade Armando Terkait Penggunaan Politik Identitas

Pembangunan Gedung Perguruan Tinggi NU Sumsel Dimulai, Ini Pesan Wagub Sumsel

Jum'at, 04 Maret 2022 | 15:35 WIB
header img
Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya melakukan peletakkan batu pertama pembangunan Perguruan Tinggi NU Sumsel, Kamis (3/3/2022). Humas Pemprov Sumsel

PALEMBANG, iNews.id – Pembangunan Perguruan Tinggi NU Sumsel, yang di inisiasi Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) dimulai.

Hal itu ditandai dengan penyerahan tanah wakaf dan peletakan batu pertama pembangunan Perguruan Tinggi NU Sumsel di Pondok Pesantren (Ponpes) Ar Rahman Palembang, oleh Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya, Kamis (3/3/2022).

Mawardi Yahya, menaruh harapan besar dengan keberadaan Perguruan Tinggi NU Sumsel ini nantinya. Ia berharap, kelak akan membantu pemerintah dalam mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas.

"Kita menyambut baik pembangunan perguruan tinggi ini. Perguruan tinggi ini akan sangat membantu pemerintah dalam melahirkan SDM yang unggul nantinya," kata Mawardi, Kamis (3/3/2022).

Bahkan, lanjutnya, Pemprov Sumsel sendiri siap membantu dengan melakukan peningkatan akses jalan menuju perguruan tinggi tersebut.

Dikatakan Mawardi, tugas meningkatkan kualitas SDM dan mencerdaskan anak bangsa memang merupakan tugas negara. Namun demikian, bukan berarti masyarakat dan organisasi seperti PBNU tidak boleh membantu.

Diketahui, gedung Perguruan Tinggi NU Sumsel akan berdiri diatas lahan yang cukup luas dan merupakan wakaf dari Pembina Yayasan Ar Rahman Palembang HM Sukarman Dehwana. Lahan tersebut dihibahkan langsung kepada PBNU.

Bahkan kedepan, Sukarman sendiri bercita-cita untuk membangun Rumah Sakit di kawasan tersebut. Hal itu dilakukannya sebagai bentuk pengabdian NU terhadap masyarakat.

Editor : M. Rizal Effendi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut