get app
inews
Aa Text
Read Next : Momen Jamuan Makan Siang Terakhir dari Jokowi untuk Menteri Kabinet Indonesia Maju di Istana Negara

Momen ASEAN Day, Presiden Jokowi Ajak para Dubes Naik MRT dari Bundaran HI menuju Stasiun ASEAN

Selasa, 08 Agustus 2023 | 10:45 WIB
header img
Presiden Jokowi bersama para dubes saat menggunakan MRT dari Stasiun Bundaran HI menuju Stasiun ASEAN, di Jakarta, Selasa (08/08/2023). (Foto: Humas Setkab)

JAKARTA, iNewspalembang.id – Duta besar (Dubes) dari negara-negara ASEAN dan sejumlah negara mitra diajak Presiden Joko Widodo (Jokowi) menggunakan transportasi massal moda raya terpadu (MRT), Selasa (08/08/2023).

Bukan tanpa alasan, karena pada hari ini bertepatan dengan momen Hari Ulang Tahun (HUT) ASEAN ke-56 atau ASEAN Day. Presiden dan rombongan tiba sekitar pukul 08.30 WIB dan naik MRT dari Stasiun Bundaran Hotel Indonesia (HI) menuju Stasiun ASEAN.

Namun, sebelum menaiki MRT, Presiden Jokowi terlebih dahulu meluncurkan Kartu Jelajah Berganda MRT Jakarta Edisi Khusus ‘MRT ASEAN 56 dan MRT Ride’. Selanjutnya Jokowi melakukan tap in sebagai tanda peluncuran.

Ketika di dalam gerbong MRT, Presiden Jokowi tetap berbincang santai dengan para dubes dan delegasi ASEAN. Nah saat tiba di Stasiun ASEAN, Presiden dan para dubes langsung berjalan kaki menuju ke Gedung ASEAN untuk ikut perayaan HUT ke-56 ASEAN.

Kartu edisi khusus tersebut tak lain kolaborasi antara MRT Jakarta dan ASEAN untuk merayakan Hari ASEAN ke-56, yang bertajuk ‘Hari ASEAN ke-56: Episentrum Pertumbuhan’.

Kartu ini juga merupakan simbol atas terpilihnya MRT Jakarta sebagai partner transportasi resmi ASEAN untuk keketuaan Indonesia tahun ini.


 

Editor : Sidratul Muntaha

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut