JAKARTA, iNewspalembang.id – Proses pemberkasan tersangka kasus pembunuhan Yosua Hutabarat (Brigadir J), Putri Candrawathi, terus dikebut Polri.
Menurut Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo, langkah dikebutnya pemberkasan tersebut agar berkas penyidikan segera dilimpahkan ke Kejaksaan.
"Pemberkasan juga harus cepat dilakukan. Sehingga ditargetkan beberapa minggu ini berkas perkara harus segera dilimpahkan ke JPU," kata Dedi Prasetyo, Sabtu (27/8/2022).
Penyidik tim khusus Bareskrim Polri, ungkap Dedi, terus bekerja secara profesional dan cermat dalam menyidik perkara Brigadir J.
"Proses ini harus cepat sesuai perintah Kapolri. Proses pemeriksaan juga harus cepat dilakukan," ungkap dia.
Kasus perkara pembunuhan Brigadir J ini ada berkas empat tersangka yakni, Irjen Ferdy Sambo, Richard Eliezer (Bharada E), Bripka Ricky Rizal dan Kuat Ma'ruf telah dilimpahkan ke Kejaksaan.
Pemeriksaan terhadap Putri Candrawathi masih akan dilanjutkan pada Rabu 31 Agustus 2022 pekan depan. Sementara pada Selasa 30 Agustus, penyidik melakukan rekonstruksi pembunuhan di rumah dinas Ferdy Sambo di Duren Tiga, Jakarta Selatan.
Editor : Sidratul Muntaha