PALEMBANG, iNewspalembang.id – Warga Palembang dihebohkan munculnya rekaman video seorang pria yang memukul dan menampar seorang Wanita di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Demang Lebar Daun.
Ternyata pria yang melakukan pemukulan pada peristiwa yang terjadi pada 5 Agustus 2022 lalu itu diduga anggota DPRD Kota Palembang, berinisial SZ dari Partai Gerindra.
Dalam rekaman video berdurasi 14 detik itu, tampak sekali pria dengan mengenakan baju kaos putih celana warna gelap, langsung mendatangi perempuan yang sudah berdiri di belakang salah satu mobil di SPBU.
Tanpa basa basi, pria itu langsung langsung mencekik leher si perempuan dengan tangan kiri dan memukul dengan tangan kanannya. Pemukulan ini sempat terjadi beberapa kali, hingga ada warga yang menyaksikan ikut melerainya.
Tak lama video ini beredar di media sosial, sampai juga ke Pengacara kondang, Hotman Paris yang membuat statement dalam akun Instagram @hotmanparisofficial.
“Ribuan warga Palembang ngadu ke hotman! Apa benar oknum DPRD palembang mukulin gadis muda hanya karena gadis itu tdk mau di potong antri di pom bensin!,” ujar Hotman.
“Lawann! Hotman siap bantuan hukum gratis dan berangkat ke palembang! Negara ini milik rakyat! Negara hukum! Hotman bantu secara hukum dan gratis,” tegas dia.
Informasi yang diterima, bahwa si perempuan tersebut sudah melaporkan ke polisi terkait penganiayaan itu. Namun hingga saat ini belum ada perkembangan.
Usai hebohnya beredar video ini, belum ada klarifiakasi dari Partai Gerindra Palembang dan Sumsel. Bahkan, awak media yang sudah menunggu di Kantor Partai Gerindra Palembang sejak siang tadi, belum juga ada klarifikasi.
Editor : Sidratul Muntaha