Ini Sederet Momen Tari Kreasi Umum di Museum Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang

Shaful

PALEMBANG, iNews.id - Sebanyak 18 peserta mengikuti lomba seni pertunjukan tari kreasi untuk umum di halaman depan Museum Sultan Mahmud Badarudin II Palembang, Minggu (29/5/2022). Peserta tari kreasi mempertujukan tarian hasil kreasi mereka dihadapan dewan juri untuk memperebutkan gelar juara. Selain lomba tari kreasi juga dipertandingkan lomba nyanyi, serta gelaran workshop pembuatan tanjak, paradigma museum, museum dan komunitas, demo masak dan diramaikan oleh bazar UMKM.

Kegiatan yang diselenggarakan Dewan Kesenian Kota Palembang (DKP), Museum Sultan Mahmud Badarudin (SMB) II, dan Dinas Kebudayaan Kota Palembang mengambil tema mengenal kekayaan budaya Palembang melaui Museum Sultan Mahmud Badrudin II ini bertujuan mengenalkan masyarakat kepda museum, dan untuk melestarikan kebudayaan Palembang. Dengan kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk berkunjung ke museum.

 



Editor : Mushaful Imam

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network