PALEMBANG, iNewspalembang.id – Ketua Umum Federasi Aero Sport Daerah (FASIDA) Sumsel, Kolonel Pnb Sigit Gatot Prasetyo, M.M.O.A.S menyatakan, terbentuknya pengurus FASI Palembang bisa menjadi contoh bagi kabupaten/kota lain, agar dapat membentuk kepengurusan juga.
Hal tersebut diutarakan Sigit saat menerima audensi pengurus FASI Palembang, di Ruang Catalina Pangkalan TNI-AU Sri Mulyono Herlambang, kamis (13/10/2022).
“Untuk pembinaan generasi muda, diharapkan FASI Palembang dapat berkolaborasi juga dengan organisasi pemuda, salah satunya Pramuka Saka Dirgantara, yang pembinaannya juga masih dalam koordinasi pihak Pangkalan TNI-AU Sri Mulyono Herlambang,” ujar dia, didampingi Pengurus FASIDA Kadispodirga, Mayor Lek Ishak Juarsyah.
Komandan Lanud Sri Mulyono Herlambang (SHM) Palembang ini mengungkapkan, hal positif terhadap olah raga dirgantara ini terlihat saat atraksi olahraga Paramotor saat tampil di HUT TNI ke-77.
“Itu secara khusus Pangdam II Sriwijaya dan Kapolrestabes Palembang berminat untuk turut latihan. Artinya ini sebagai sinyal positif bahwa olahraga dirgantara dapat diperkenalkan kepada unsur-unsur penting di Sumsel,” ungkap dia.
Terkait terbentuknya pengurus FASI Palembang, FASIDA Sumsel memberi support 100 persen. Namun, khusus bagi pilot olahraga Paralayang itu persiapan dan kesiapan harus 1000 persen.
“Karena sebelum pilot tersebut take off, akan ada potensi 1000 persen berkurang menjadi hanya tersisa 100 persen, dan tetap membuat aman dan nyaman dalam berkegiatan bagi pilot itu sendiri,” tegas dia.
Sementara, Ketua FASI Palembang, Indra Laksaguna menuturkan, kepengurusan FASI Palembang sudah terbentuk sejak 14 Juli 2022 dan telah melakukan audensi dengan ketua KONI Palembang.
“Khusus audensi ke Ketua Umum FASIDA Sumsel baru dapat terlaksana saat ini, karena agenda kerja Danlanud yang relative cukup padat pasca-serah terima jabatan pada Agustus 2022 lalu,” tutur dia.
Indra yang didampingi sejumlah pengurus Jevy Chandra Kesuma (Bendahara), Jumardiansyah dan M Faisal (Bidang Pembinaan dan Prestasi), M Rajab Sapriadi dan Zulpani Adam, (Cabang Olah Raga Dirgantara) melanjutkan, bahwa saat ini penting memaksimalkan terbentuknya pengurus FASI kabupaten/kota di Sumsel.
Hal ini terkait sebagai syarat agar cabang olahraga (Cabor) Paralayang dapat masuk sebagai cabor yang dilombakan pada Porprov Sumsel 2023 di Kabupaten Lahat.
“Kami sangat berharap bimbingan dan arahan dari pengurus FASIDA Sumsel dalam pelaksanaan aktifitas dan program kerja kedepan, dimulai dengan proses SK Pengurus FASI Kota Palembang dapat segera terbit dari Pengurus Besar FASI Pusat,” kata dia.
Indra menambahkan, program kerja FASI Palembang kedepan akan fokus pada pembinaan minat dan bakat generasi muda dalam olahraga Dirgantara, seperti Paralayang, Paramotor, Aeromodeling dan Drone.
“Juga semakin maksimal dalam melakukan sosialisasi tentang tata laksana prosedur pelaksanaan olahraga Dirgantara yang lebih mengutamakan safety first,” tandas dia.
Editor : Sidratul Muntaha
Artikel Terkait