Nah Lho! Kok Tiba-tiba Politisi Partai Gerindra Ini Mundur dari Anggota DPR RI
JAKARTA, iNewspalembang.id – Kabar mengejutkan muncul dari Partai Gerindra, lantaran secara tiba-tiba salah satu kader mereka Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, mundur sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029.
Pengunduran diri tersebut disampaikan Rahayu Saraswati lewat akun Instagram resminya, Rabu (10/9/2025) petang ini.
“Dengan ini saya menyatakan pengunduran diri saya sebagai anggota DPR RI kepada Fraksi Gerindra,” ujar dia.
Dalam video rekaman berdurasi 7.43 menit itu, Rahayu Saraswati mengungkapkan, masih berharap masih diberi kesempatan untuk diberi tugas terakhir.
“Yaitu pembahasan dan pengesahan RUU Kepariwisataan yang merupakan produk legislatif kami di Komisi XII,” ungkap dia.
Kemudian, Saraswati menjelaskan, permintaan maaf atas kesalahannya dan mengakuinya.
“Saya juga memohon maaf sebesar-besarnya atas ucapan dan kesalahan saya,” tandas dia.
Editor : Sidratul Muntaha