get app
inews
Aa Text
Read Next : Ini Agenda yang Dibahas di Kongres Biasa PSSI 2024, Termasuk Penggunaan Dana FIFA Forward

Ini Tiga Poin Kesepakatan Kerjasama PSSI dan JFA, Indonesia Bakal Pakai Wasit Jepang

Senin, 22 Mei 2023 | 14:55 WIB
header img
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan President of JFA, Tashima Kohzo menandatangani MoU terebut di Prince Takamado Memorial JFA YUME Field, Chiba, Jepang, Senin (22/5/2023). (iNewspalembang.id/pssi.org)

CHIBA, iNewspalembang.id – Persatuan Sepabola Seluruh Indonesia (PSSI) dan Japan Football Association (JFA) resmi menyepakati MoU terkait pengembangan sepakbola Indonesia.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan President of JFA, Tashima Kohzo menandatangani MoU terebut di Prince Takamado Memorial JFA YUME Field, Chiba, Jepang, Senin (22/5/2023).

Erick Thohir mengatakan, poin pertama yang disepakati yakni PSSI dan JFA akan bekerja sama dalam pengembangan tim sepakbola Putri. Karena Jepang punya prestasi yang baik dalam mengembangkan tim putrinya, baik pada kelompok U–16 dan U-20.

“Bahkan mampu menjadi juara dunia. Saya sudah meminta ada pelatih yang didatangkan dari Jepang, untuk bekerja sama dan bisa melatih di Indonesia,” ujar Erick, seperti dikutip dari laman resmi PSSI.

Poin kedua, ungkap Erick, PSSI dan JFA bersepakat mendorong benchmarking dalam hal manajemen tim nasional. Agar mendapatkan masukan tentang bagaimana tim nasional sepakbola Indonesia dapat dikembangkan.

Benchmarking ini, sambung dia, akan dilakukan antara liga- liga di Indonesia dengan liga yang diselenggarakan di Jepang, termasuk liga utama mereka, atau J-League.

Berikutnya poin ketiga, PSSI menggandeng JFA untuk memberikan dukungan perwasitan, termasuk mengirimkan wasit-wasit terbaik mereka ke Indonesia.

"Kita akan menggunakan wasit Jepang. Kita sedang tunggu nama-namanya. Dengan jalan ini kita berusaha perwasitan kita akan semakin baik,” ungkap dia.

Menteri BUMN ini berharap kerja sama dengan Jepang akan membawa banyak kebaikan bagi sepakbola Indonesia.

"Ini bagian pembangunan sepakbola Indonesia yang kita inginkan. Dengan liga yang berkualitas kita dapat menciptakan pemain dan tim nasional yang berkualitas juga,'' tandas dia.

 

Editor : Sidratul Muntaha

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut