Ini Potret Kedekatan Ketua DPR Puan Maharani dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka

Wahab Firmansyah
Ketua DPR Puan Maharani bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming.(Foto: Ist)

3. Juni 2021 
Puan Maharani melakukan kunjungan kerja di Kota Solo, Jawa Tengah, Sabtu (12/6/2021). Selama kunjungan itu, Puan ditemani Gibran Rakabuming Raka saat berkeliling dalam satu mobil.

Setibanya di Solo pada Sabtu siang, Puan dan Gibran langsung meninjau proses rehabilitasi Pasar Legi. Pasar itu terbakar pada 2018 dan ditargetkan selesai direhabilitasi pada Oktober 2021. 

Dari Pasar Legi, keduanya menuju Balai Kota Solo dalam rangka meninjau proses vaksinasi untuk guru, warga lansia, difabel, pedagang kaki lima, pelaku pariwisata, pekerja media, dan kelompok masyarakat lainnya. Kedatangan Puan untuk memastikan percepatan vaksinasi bisa berjalan agar Covid-19 bisa lebih cepat dikendalikan. 

Pada kesempatan itu, Gibran melaporkan kepada Puan mengenai proses vaksinasi di Solo, dan langkah-langkah pencegahan penyebaran virus corona yang dilakukan sangat ketat. 

"Mas Wali Kota bilang, Solo melarang adanya jamuan-jamuan, itu penting. Ekonomi penting, tapi yang penting keselamatan kita," ungkap Puan. 

4. Desember 2019 
Puan berkunjung ke Solo pada Kamis (19/12/2019) untuk melakukan sejumlah agenda. Sesampainya di Bandara Adi Soemarmo, Solo, Gibran menjemput Puan. 

Saat itu, Gibran mengatakan momen pertemuannya dengan Puan sebagai ajang belajar politik dari tokoh yang lebih senior darinya. 

"Bertemu Mbak Puan itu sangat sulit karena kesibukannya. Maka dari itu kesempatan seperti ini saya pergunakan sebaik-baiknya untuk berkomunikasi dan belajar politik kepada beliau," kata Gibran seperti dikutip melalui Instagram pribadinya. 

Saat itu, Gibran masih berstatus bakal calon Wali Kota Solo. Keesokan harinya, Gibran mengajak Puan sarapan Soto Gading. Warung soto ini merupakan langganan Presiden Joko Widodo dan keluarga sejak Jokowi masih menjabat sebagai Wali Kota Solo.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network