Pola Operasi TNI di Papua Diubah Humanis Tanpa Kekerasan

ian
Danrem 174 ATW Merauke Brigjen TNI Bangun Nawoko saat mensosialisasikan perubahan pola operasional di Papua.(Foto : Dispenad)

PAPUA, iNews.id -   Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa mengubah pola operasi di wilayah Papua dan Papua Barat, yakni secara humanis tanpa kekerasan.

Demikian diungkapkan  Danrem 174/ATW Merauke Brigjen TNI Bangun Nawoko,  di Pendopo Makodim 1710/Mimika Kabupaten Mimika Papua, dalam acara  sosialisasi kebijakan perintah Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa tentang perubahan pola operasi di wilayah Papua kepada anggota Kodim 1710/Mimika.

Danrem 174 Merauke menyampaikan,  Panglima TNI memberikan perinta tentang perubahan pola operasi baru di wilayah Provinsi Papua dan Papua Barat. "Pada intinya penugasan akan dilaksanakan mengarah pada pendekatan secara humanis/kemanusiaan, dengan melaksanakan kegiatan pembinaan teritorial dan komunikasi sosial serta tidak ada lagi operasi keamanan dengan kekerasan," kata Danrem, dilansir dari situs resmi TNI AD, Rabu (15/12/2021).

Ia menjelaskan,  semua satuan penugasan akan dijadikan menjadi satu yaitu Satuan Tugas Kodim dan Satuan Tugas Koramil, dengan melaksanakan tugas pembinaan teritorial dan komunikasi sosial.

"Jadi tugas Dandim dan Danramil  merencanakan serta menyiapkan rencana kegiatan tersebut, agar Satgas Pamrahwansus, Pahrawan, Rahwan Mobile, Satgas Intel maupun aparat teritorial  akan dijadikan satu menjadi Satgas Kodim ataupun Koramil di wilayah Kodim 1710/Mimika. Sehingga dapat melaksanakan tugas di lapangan lebih baik lagi, “ ucap Danrem.

Danrem 174/ATW menyampaikan tiga  indikator keberhasilan dalam tugas, yakni terciptanya keamanan wilayah di mana tempat  bertugas, tidak ada pelanggaran sekecil apapun dalam pelaksanaan tugas. "Serta saat   selesai bertugas masyarakat di mana tempat kita bertugas akan merasa kehilangan dengan kepergian kita," Danrem menjelaskan.

Terakhir Danrem meminta  seluruh anggota Kodim 1710/Mimika untuk  menjaga kesehatan, keharmonisan dalam hubungan satuan maupun keluarga. Danrem  mengajak untuk memedomani slogan Baktiku untuk Papua yaitu dengan mencintai, melindungi, membantu serta menjaga harkat dan martabat orang Papua dalam menjalankan tugas sehari-hari.  

Selain itu, dalam keterangan tertulis Penerangan Korem 174/ATW, Selasa (14/12/2021), sebelumnya Danrem 174/ATW mengucapkan terima kasih kepada anggota Kodim 1710/Mimika yang turut menyukseskan terselenggaranya PON XX Papua dan program vaksinasi Covid-19 dengan tetap bersinergi bersama stakeholder yang ada.

Editor : Agustian Pratama

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network