Tenggelam 4 Hari, Jasad Warga Palembang Ini Ditemukan Dekat Tumpukan Enceng Gondok

Fendi
Tim SAR gabungan yang berhasil menemukan jasad Erwin yang tenggelam usai melompat ke Sungai Musi, Selasa (5/7/2022) sekitar pukul 10.00 WIB. (ist)

PALEMBANG, iNews.id – Tim SAR gabungan berhasil menemukan jasad Erwin (45), warga Kelurahan Kuto Baru, Kecamatan Ilir Timur II, Palembang, yang tenggelam usai melompat ke Sungai Musi, Selasa (5/7/2022) sekitar pukul 10.00 WIB.

Pencarian korban Erwin yang tenggelam pada Jumat (1/7/2022) sekitar pukul 18.00 WIB lalu itu, pada hari keempat ini, dimulai pagi hari dengan perahu karet, menyusuri sepanjang aliran Sungai Musi menuju hilir dan hulu sungai.

Fokus pencarian korban lebih kepada tumpukan-tumpukan sampah dan eceng gondok, atau tempat-tempat yang dicurigai korban tersangkut. Tak lama berselang, tim menemukan korban dalam kondisi mengapung di pinggir sungai, berjarak sekitar 5 kilometer ke arah barat daya dari lokasi awal korban hanyut.

Menurut Kepala Basarnas Palembang, Hery Marantikan, pihaknya bersama Basarnas, TNI/Polri, Pemda, RAPI serta masyarakat dan nelayan telah menemukan jasad warga yang tenggelam di Sungai Musi.

“Alhamdulillah, berhasil menemukan korban mengapung tersangkut ditumpukan eceng gondok dipinggir sungai, tepatnya disekitar dermaga ikan Tangga Buntung dalam keadaan meninggal dunia,” ujar dia.

Hery melanjutkan, Tim SAR gabungan langsung mengevakuasi korban dan dibawa ke rumah duka untuk diserahkan kepada pihak keluarga guna dilakukan proses pemakaman.

“Terima kasih epada seluruh potensi SAR yang terlibat dalam proses pencarian ini. Kita tetap mengimbau seluruh masyarakat untuk membiasakan hidup yang selalu mengutamakan keselamatan,” tandas dia.

Editor : Sidratul Muntaha

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network