get app
inews
Aa Text
Read Next : Propam Polrestabes Palembang Jelaskan Tren Kasus Pelanggaran Anggota di 2025

Kapolrestabes Palembang Siapkan Cara Atasi Pemalak dan Balap Liar  

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:21 WIB
header img
Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Sonny Mahar Budi Adityawan, didampingi Wakapolrestabes, AKBP Aditya Kurniawan dan Kasat Lantas, AKBP Finan Sukma Paradipta, saat memberikan keterangan kepada awak media, Selasa (20/1/2026). (iNewspalembang.id/ist)

PALEMBANG, iNewspalembang.id – Polrestabes Palembang segera mengatasi masalah yang meresahkan masyarakat seperti pemalakan, di beberapa titik yang ada di Kota Palembang.

Menurut Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Sonny Mahar Budi Adityawan, lokasi pemalakan yang menjadi atensi mereka ada di wilayah Macan Lindungan, Musi II, hingga di Nilakandi.

“Daerah ini menjadi prioritas kami. Upaya bukan hanya penegakan hukum saja tetapi ke preemtif,” ujar dia kepada awak media, Selasa (20/1/2026).

Hal tersebut, kata Sonny, termasuk dari program untuk memelihara Kamtibmas di Kota Palembang. Namun ada sedikit berbeda dengan sebelumnya yakni, dengan inovatif, dan penggunaan teknologi atau pola-pola pengamanan, yang mengutamakan upaya atau langkah preemtif dan preventif.

Polrestabes Palembang, kata Sonny, telah bekerja sama dengan pemerintah kota (Pemkot) Palembang untuk menyiapkan lapangan kerja artinya melatih mereka akan mempunyai keterampilan.

“Bika mereka mempunyai keterampilan, tidak akan melakukan perbuatan melanggar hukum,” kata dia, didampingi Wakapolrestabes Palembang, AKBP Aditya Kurniawan dan Kasat Lantas Polrestabes Palembang, AKBP Finan Sukma Paradipta.

Sonny mengungkapkan, pihaknya juga akan mencari solusi, termasuk bagi yang memenuhi syarat akan diarahkan pelatihan ke badan usaha jasa pengamanan.

“Nanti akan diakomodir badan usaha jasa pengamanan untuk direkrut dan ditempatkan di tempat-tempat yang membutuhkan. Inilah upaya yang akan kita lakukan kedepan,” ungkap dia.

Begitu juga terhadap penanganan untuk balapan liar, jelas Sonny, pihaknya juga akan mencoba mengkomodir untuk diadakan seperti satu bulan sekali lomba balapan.

“Bisa disalurkan kesana, agar keinginan masyarakat untuk mengetes kemampuan itu ada saluran atau tempatnya. Termasuk tawuran juga akan kita carikan solusinya,” tandas dia.

 

Editor : Sidratul Muntaha

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut