get app
inews
Aa Text
Read Next : Asosiasi Futsal Provinsi Tunjuk Kota Lubuklinggau Tuan Rumah Linus 2023 Zona Sumsel

Belum Ada Izin, Kick Off Piala Soeratin Zona Sumsel Ditunda

Sabtu, 08 Januari 2022 | 09:46 WIB
header img
Logo Piala Soeratin

 PRABUMULIH, iNews.id -  Penyelenggaraan Piala Soeratin zona Sumatera Selatan (Sumsel) di Prabumulih ditunda, karena belum keluar izin dan masih ada renovasi. 

Ketua PSSI Prabumulih, Yovi Indra Putra mengungkapkan, penyelenggaan Piala Soeratin rencana awalnya digelar 8 Januari namun berupa menjadi 11 Januari mendatang, dan digelar  di Lapangan Ria Jaya. Penundaan  disebabkan belum keluarnya izin.

“Kami mendapat informasi,  jadwal Piala Suratin di Prabumulih berubah dari 8 Januari ke 11 Januari. Karena, adanya renovasi tempat pelaksanaan yang berubah  di Lapangan Ria Jaya, Komperta,” kata Yovi dalam rilis yang diterima iNews Palembang, Sabtu (8/1/2022).

Piala Soeratin zona Sumsel akan diikuti enam tim, semua tim diminta menandatangani pernyataan jiika terjadi perkelahian, maka pertandingan distop alias dibubarkan.

Sementara itu, Walikota Prabumulih,   Ridho Yahya  meminta PSSI agar  penyelenggaraan Piala Suratin zona  Sumsel di Prabumulih berjalan aman. Ia mewanti-wanti  jangan  ada insiden  perkelahian.

Karena, jika terjadi perkelahian akan mencoreng nama Prabumulih. "Meski tidak ada anggaran, kita tetap melaksanakan dengan segala keterbatasan. Karena, banyak manfaatnya bagi warga Prabumulih, khususnya sektor perhotelan dan lainnya. Persiapannya, sudah 90 persen,” ia mengungkapkan.

Editor : Agustian Pratama

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut