Bocah 6 Tahun di Muara Enim Terseret Arus Sungai Lematang saat Lagi Asik Mandi

Ahmad Teddy Kusuma Negara
Tim SAR Gabungan saat melakukan pencarian korban Aziz Alfatih (6), dilaporkan hilang di Sungai Lematang, Muara Enim, Rabu (23/7/2025). (iNewspalembang.id/ist)

MUARA ENIM, iNewspalembang.id – Warga Desa Suka Cinta, RT 003, RW 3, Kecamatan Sungai Rotan, Kabupaten Muara Enim, Aziz Alfatih (6), dilaporkan hilang di Sungai Lematang, Rabu (23/7/2025).

Menurut Kepala Kantor SAR Palembang, Raymond Konstantin, SE, pihaknya mendapatkan informasi terkait kejadian tersebut sekitar pukul 00.00 WIB.

“Dari informasi itu, saya langsung instruksikan Tim Rescue berangkat ke lokasi dengan membawa peralatan SAR air guna melakukan pencarian terhadap korban,” ujar dia, Kamis (24/5/2025).

Saat ini, kata Raymond, pihaknya masih melakukan pencarian bersama Tim SAR Gabungan yang terdiri Basarnas Kantor SAR Palembang, TNI/Polri, Perangkat Desa, BPBD dan masyarakat.

Terkait metode pencarian, sambung dia, dengan membagi Tim SAR Gabungan menjadi dua Search and Rescue Unit (SRU). SRU 1 melakukan pencarian dengan cara menyisir aliran sungai lematang dengan menggunakan perahu karet serta melakukan manuver perahu karet di lokasi-lokasi yang dicurigai.

“Manuver ini untuk menciptakan gelombang air yang dapat mengangkat benda-benda yang berada didalam air termasuk korban yang kemungkinan ada didalamnya,” kata dia.

Kemudian, ungkap Raymond, untuk SRU 2 jika dimungkinkan akan melakukan pencarian dengan cara penyelaman dan dengan detection mode, yaitu pencarian yang didasarkan pada besarnya kemungkinan ditemukan tanda-tanda korban.

“Serta melakukan penyebaran informasi kepada masyarakat yang berada disepanjang pesisir aliran sungai," ungkap dia.

Informasi yang diterima di masyarakat, bahwa kejadian berawal pada Rabu (23/5/2025) sekira pukul 17.00 WIB, korban Aziz Alfatih yang masih kelas 1 SD ini, bersama satu temannya lagi bermain dan mandi dipinggir sungai lematang Desa Sukacinta.

"Saat sedang asyik mandi tiba-tiba tubuh korban terseret derasnya arus sungai hingga membuatnya tenggelam," tandas dia.

Editor : Sidratul Muntaha

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network