Kapolda Resmikan Sat Tahti dan Rumah Tahanan Polres Muba

ian
Kapolda Sumsel Toni Harmanto. (Foto : Humas Polda Sumsel).

SEKAYU, iNews.id -   Kapolda Sumsel, Irjen Pol  Toni Harmanto meresmikan gedung Sat Tahti (Satuan Perawatan Tahanan dan Barang Bukti) dan rumah tahanan Polres Musi Banyuasin.

Kapolda mengatakan, dengan  diresmikan gedung Sat Tahti dan rumah tahanan diharapkan dapat memberikan pelayanan yang baik bagi masarakat. "Saya berpesan agar polisi bisa melayani masyarakat dengan baik, sebab Polri ada karena kebutuhan masyarakat," kata Kapolda, didampingi Wakapolda Sumsel Brigjen Pol Rudi Setiawan saat peresmian Kamis (13/1/2022).

Ia juga berpesan agar para anggota menjadi tangguh dan tumbuh di era kenormalan baru,  peresmian gedung Tahti ini diharapkannya juga  diiringi peningkatan  kinerja para anggota Tahti.

"Kinerja anggota satuan Tahti Polres Musi Banyuasin dalam memberikan pelayanan kepada tahanan dan masyarakat agar dapat ditingkatkan," ucap dia.

Kapolda juga menyampaikan, adanya gedung Satuan Tahti dan  rumah tahanan yang  baru dibangun, agar  dijaga dengan baik baik  dari kebersihan, perawatan serta pengelolaan gedung, agar  pelayanan  masyarakat dan tahanan dapat lebih maksimal.
 



Editor : Agustian Pratama

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network