PALEMBANG, iNews.id – Striker Ahmad Ikhwan, resmi berpisah dari PSIM Yogyakarta yang sebenarnya lolos ke babak 8 besar Liga 2. Kabar ini tentu cukup mengejutkan mengingat PSIM Yogyakarta dikabarkan tidak mencoret satu nama pemain pun.
Tapi atas kesepakatan sang pemain dan klub, Ikhwan resmi pamit. Ikhwan, Senin (6/12/2021) mengungkapkan, jika ia telah dua pekan tidak latihan karena sakit. Tapi kini kondisinya sudah sembuh.
“Tapi istri lagi mau lahiran, jadi fokus dengan istri dulu,” ucapnya.
Eks striker Sriwijaya FC ini belum terpikir sama sekali untuk bergabung bersama klub lain. Termasuk saat disinggung mungkin ada tawaran dari Laskar Wong Kito di babak 8 besar.
“Saya pilih fokus dengan lahiran istri dulu,” ucapnya.
Kendati begitu, Ikhwan mengakui jika ada tawaran dari tim lain untuk bergabung. Tapi, seperti yang ia sampai sebelumnya, saat ini konsentrasinya masih kepada istrinya.
“Istri sekarang di Malang, jadi saya damping istri dulu,” ujarnya.
Editor : M. Rizal Effendi
Artikel Terkait