get app
inews
Aa Text
Read Next : Sebanyak 700 Ketua Timses Caleg Terpilih Partai Demokrat Dapil Sumsel 1 Ini Merapat ke HDCU

Banyak Keluarkan Sindiran saat Menyatakan Sikap Partai Demokrat, AHY: Kita Move On

Senin, 04 September 2023 | 15:45 WIB
header img
Ketua Umum Partai Demorkat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), saat menyatakan sikap di Kantor DPP Partai Demokrat, Senin (4/9/2023). (iNewspalembang.id/tangkap layar)

JAKARTA, iNewspalembang.id – Ketua Umum Partai Demorkat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), banyak mengeluarkan sindiran saat berpidato di Kantor DPP Partai Demokrat, Senin (4/9/2023).

AHY menyatakan, sejak awal Partai Demokrat memiliki harapan besar terhadap hadirnya perubahan dan perbaikan. Bukan perubahan biasa, tetapi perubahan yang besar dan fundamental, dilandasi nilai-nilai dan etika.

“Ini membutuhkan kerja keras, kerja sama, dan komitmen dari semua yang ingin melakukan perubahan tersebut. Namun kenyataannya, hal itu tidak mudah untuk diwujudkan,” ujar dia.

“Komitmen menjadi barang yang langka. Kata maaf jadi obat yang murah, untuk mengingkari komitmen. Ini tentu berbahaya. Jika dibiarkan, akan menjadi budaya; menjadi sebuah pembenaran. Lambat laun, bisa membentuk karakter bangsa yang tidak bertanggung jawab,” imbuh dia, dan langsung mendapat tepuk tangan dari para kader yang ada di belakangnya.

Tentu sekali lagi, tegas AHY, mereka tidak akan membiarkan ini terjadi. Untuk itu, Partai Demokrat tidak akan menyerah, untuk terus memperjuangkan nilai dan etika dalam kehidupan politik dan demokrasi kita.

“Saya tentu tidak lupa mengucapkan selamat kepada Bapak Anies Rasyid Baswedan dan juga Bapak Muhaimin Iskandar yang baru saja mendeklarasikan sebagai pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden 2024 ke depan,” tegas dia.

AHY menjelaskan, semua orang tidak tahu dalam perjalanannya ke depan, mungkin saja akan bertemu kembali dan menjalin kerja sama untuk agenda-agenda besar kebangsaan.

Kepada seluruh pengurus, kader dan simpatisan Partai Demokrat, sambung AHY, tidak ada jalan yang lunak untuk mencapai cita-cita yang besar. Lanjutkan kerja keras Partai Demokrat dan tetap rendah hati, juga tetap percaya diri.

“Sukses dan kemenangan tetap bisa kita raih, tanpa harus mengorbankan nilai-nilai moral, etika, serta kehormatan dan persahabatan,” jelas dia.

Gusti Allah mboten sare. Tuhan tidak tidur. Tuhan tahu apa yang kita niatkan, ikhtiarkan, dan perjuangkan. Insya Allah, hasil tidak akan mengkhianati usaha.

“Kita move on. Masih banyak kerja-kerja yang harus kita lakukan untuk masyarakat dan bangsa. Demikian sikap resmi kami menyikapi perkembangan akhir-akhir ini. Semoga bisa dipahami dengan utuh dan baik,” tandas dia.

Editor : Sidratul Muntaha

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut