BATAM, iNews.id - Pelayanan Samsat (Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap) berbasis digital dapat menghindari budaya korupsi, karena pengelolaannya transparan dan akuntabel.
Dirregident Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri, Brigjen Yusri Yunus mengatakan, sistem layanan berbasis digital dapat mencegah ruang-ruang korupsi. Samsat digital wujud prima dari Polri dalam melayani masyarakat.
Pelayanan Samsat digital akan memudahkan masyarakat membayar pajak kendaraan bermotor. “Mengurangi terjadi perilaku dan budaya koruptif ya dari anggota,” kata Yusri dalam acara Rapat Koordinasi Pembina Samsat Tingkat Nasional di Batam, Kepulauan Riau, Jumat (10/12/2021).
Pihaknya akan berkolaborasi dengan dua instansi lainnya untuk pelayanan Samsat berbasis digital ini, yakni Jasa Raharja dan Badan Pendapatan Daerah (Bapenda). Diharapkan akan muncul rencana strategis yang akan dirumuskan bersama dalam kolaborasi ini.
"Agar pelayanan prima untuk masyarakat itu dapat tercapai lewat pelayanan digital,” ucap Yusri.
Pelayanan digital juga memudahkan masyarakat di masa pandemi COVID-19 untuk meminimalisir interaksi masyarakat dengan petugas.
Editor : Agustian Pratama