get app
inews
Aa Text
Read Next : Kasus Prank KDRT Baim Wong, Polisi Ungkap Alasan Pakai Pendekatan Restorative Justice

Ada yang Cuma Belasan Ribu Rupiah! Yuk Intip Honor Pertama Sejumlah Artis Indonesia

Jum'at, 19 Agustus 2022 | 06:35 WIB
header img
Artis Dude Harlino. (iNewspalembang.id/tangkap layar)

JAKARTA, iNewspalembang.id – Bila ada artis yang mengungkap pendapatan atau honor yang pertama yang mereka dapat itu rendah, tentu banyak yang menyatakan tidak percaya.

Hal ini merujuk dari gaya hidup dan kebutuhan mereka sehari-hari, yang tak mungkin sama dengan kebanyak orang. Namun tak sedikit bertanya sebenarnya berapa gaji pertama artis Indonesia?

Siapapun paham, bahwa tidak ada kesuksesan yang diraih dengan cara instan. Begitu pula dengan para artis papan atas Indonesia yang merintis karier keartisannya dari bawah, dengan kerja keras hingga bisa mencapai puncak popularitas seperti saat ini.

Tak jarang dari mereka bahkan rela menerima bayaran yang sangat sedikit di awal karier. Namun dengan kegigihan, semua hal menyedihkan tersebut bisa berubah dan menjadi lebih baik.

Ini honor pertama artis Indonesia di dunia hiburan, yang dilansir iNews.id dari berbagai sumber (18/8/2022):

1. Titi Kamal

Memulai karier sebagai model di tahun 90-an, nama Titi Kamal melejit dengan pesat ketika berhasil berperan dalam film Ada Apa Dengan Cinta di tahun 2002. Dari sanalah, tawaran bermain dalam film dan sinetron berdatangan padanya.

Tak puas dengan hal tersebut, Titi Kamal juga merambah ke bidang tarik suara dengan merilis beberapa single, seperti Jatuh Cinta, Sendiri, dan Rindu Semalam. Dengan semua prestasi yang dimiliki, siapa sangka jika honor pertama yang diterima Titi Kamal hanya sebesar Rp75.000.

2. Arya Saloka

Usai sukses berperan sebagai Aldebaran dalam sinetron Ikatan Cinta, Arya Saloka kini banjir tawaran bermain dalam film, sinetron, dan web series. Berbagai produk ternama bahkan kerap menggandengnya sebagai model iklan ataupun brand ambassador.

Namun kesuksesan yang diraih suami Putri Anne ini bukan hal yang instan. Ia bahkan sempat mengalami hanya dibayar sebesar Rp75.000 ketika pertama kali terjun ke dunia hiburan.

3.Ayu Ting Ting

Ayu Ting Ting kerap terlihat dalam sejumlah program televisi dan acara off-air saat ini. Tengan naik daun, ibu satu orang tersebut mengaku menerima bayaran sebesar Rp100 juta sampai Rp200 juta setiap kali manggung.

Namun hal ini ternyata berbeda drastis dengan honor yang ia terima di awal merintis karier. Bayaran pertama yang Ayu Ting Ting dapatkan saat belum sepopuler sekarang hanya sebesar Rp200.000.

4. Dude Harlino

Melejit lewat sinetron ‘Di Sini Ada Setan’ (2004), Dude Harlino sempat bermain dalam tiga judul sinetron sekaligus dalam satu waktu. Popularitasnya semakin naik hingga membuatnya berhasil menyabet penghargaan sebagai Aktor Terfavorit di ajang Panasonic Gobel Awards sebanyak 6 kali.

Bahkan ketika sudah berkepala 4, Dude Harlino masih eksis di layar kaca. Namun jauh sebelum seperti sekarang, ia ternyata pernah dibayar hanya sebesar Rp15.000 di awal karier menjadi seorang aktor profesional saat berperan sebagai figuran.

5. Paula Verhoeven

Di dunia modelling, nama Paula Verhoeven tidak bisa diremehkan. Ia pernah menjuarai ajang Elite Model Look di tahun 2003 dan menyabet gelar Face of Asia pada tahun 2012. Paula Verhoeven bahkan pernah membintangi film Supernova di tahun 2014.

Kesuksesan yang didapatkan saat ini tentu saja merupakan buah kerja keras dan kesabarannya sejak awal karier, dimana ia pernah mendapatkan honor hanya sebesar Rp50.000 saat itu.

Nah, itulah sederet gaji pertama artis Indonesia yang mungkin membuat Anda gigit jari. Gaji pertama tersebut biasanya mereka dapatkan saat menjadi model maupun figuran dalam sinetron, FTV, atau film.



 

Editor : Sidratul Muntaha

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut