Indonesia Lolos ke Final Piala AFF Futsal 2022 Kuwait

Gusti
Timnas Futsal Indonesia  lolos ke final Piala AFF Futsal 2022 setelah menang  atas Myanmar dengan skor telak 6-1 di semifinal babak Kualifikasi Piala Asia Futsal 2022. (Foto : Humas PSSI)

BANGKOK, iNews.id -Timnas  Futsal Indonesia sukses lolos ke final Piala AFF Futsal 2022 setelah  menang telak atas Myanmar dengan skor telak 6-1 di Stadion Indoor Huamark, Bangkok Thailand, Jumat (8/4/2022) dalam laga semifinal  babak Kualifikasi Piala Asia Futsal 2022. 

Jalannya pertandingan, di babak pertama Indonesia langsung mendominasi, namun terlihat kesulitan membongkar pertahanan lawan.
Syauqi Saud  menjadi pahlawan Timnas Futsal Indonesia setelah  mencetak gol  menit ke-17  membuat Indonesia unggul hingga babak pertama usai.

Lalu di babak kedua, Indonesia  memegang tempo permainan,   Evan Soumelina menggandakan keunggulan Indonesia di menit ke-23, dan langsung ditambah lagi gol Ardiansyah Runtuboy menit 24 sehingga skor berubah menjadi 3-0 untuk Indonesia.

Belum puas, timnas Futsal Indonesia menambah gol di menit 35 melalui Ardiansyah Runtuboy. Namun skor berubah menjadi 4-1 setelah pemain lawan, Hlaing Min Tun membobol gawang Albagir.

Jelang  berakhirnya laga, Timnas Futsal Indonesia kembali berhasil menyarangkan dua gol  ke gawang lawan dan  menutup pertandingan dengan skor 6-1. 

Hasil ini membuat Indonesia lolos ke babak final dan  akan melawan pemenang Thailand yang  berhasil menundukkan Vietnam dengan skor  3-1 di semifinal. 

Lolosnya Indonesia ke final Piala AFF 2022, secara  otomatis Indonesia lolos ke Piala Asia Futsal 2022. Raihan ini prestasi baik bagi Timnas Futsal Indonesia.

Piala AFF Futsal 2022 merupakan babak Kualifikasi Piala Asia Futsal 2022 dimana  yang menjadi juara, runner up dan peraih posisi ketiga, akan berhak lolos ke ajang tersebut. Piala Asia Futsal 2022 nantinya digelar di Kuwait pada 25 September hingga 20 Oktober 2022.

Editor : Agustian Pratama

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network