Skuat Timnas U-19 Jalani Latihan Perdana di Korsel

gusti
Skuat Timnas U-19 Indonesia menggelar latihan perdananya di Korsel, jelang digelarnya Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia. (Foto : Humas PSSI).

YEONGDEOK, iNews.id - Setelah menjalani karantina, skuat Timnas U-19 Indonesia  menggelar latihan perdananya di Korea Selatan (Korsel), tepatnya di Yeongdeok, Sabtu (19/3/2022). Latihan ini jelang digelarnya Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.

Pelatih Shin Tae-yong mengatakan, para pemain hanya menjalani latihan ringan, selepas perjalanan empat jam dari Seoul ke Yeongdeok.
Menurut Shin, sebelum latihan skuat timnas harus menjalani karantina selama sepekan. "Kemarin ada sistem (kebijakan) karantina. Untuk latihan hari ini hanya pemanasan ringan saja," kata Shin, dilansir dari situs resmi PSSI, Minggu (20/3/2022).

Shin mengungkapkan, alasannya  memilih TC (training center) di Korsel, karena   ingin membentuk mental para pemain tim U-19 seperti pemain Korsel.

"Saya tahu tentang keseluruhan mental bermain Korea Selatan seperti apa. Alasan kedua, di sini cuaca sangat dingin, saya berharap para pemain dapat terbentuk fisik yang kuat. Bisa melawan (menaklukan segala macam) cuaca,"  ucap dia.

Untuk diketahui, timnas U-19 menjalani pemusatan latihan  di Korsel,  sebagai persiapan menuju Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia.
Saat ini baru 30 pemain yang berangkat ke Korsel. Empat pemain akan menyusul, salah satunya Marselino Ferdinan. Tiga nama lainnya adalah Robi Darwis, Syukran Arabia Samual, Fillah Rohmatullah Sesa, dan Marselino Ferdinan.

Robi Darwis terpapar Covid-19, Syukran Arabia visanya belum jadi, Fillah Rohmatullah sedang pemulihan cedera ACL, dan Marselino Ferdinan izin membela Persebaya Surabaya sampai pekan ke-32.

Timnas U-19 akan menjalani TC di Provinsi Gyeongsangbuk-do yang dijadikan lokasi TC, yaitu Yeong-deok dan Daegu. TC di Yeong-deok akan berlangsung pada 13-24 Maret, sedangkan pemusatan latihan di Daegu bakal digelar pada 24 Maret sampai 15 April. Skuad Garuda Nusantara akan melakoni 9 laga uji coba, salah satunya dua kali melawan Korsel U-19.

Editor : Agustian Pratama

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network