Timnas U-19 dan U-16  Mulai Kampanye di ASEAN Boys Championship, Ini Hasil Drawingnya

sidra
Anggota Komite Eksekutif PSSI, Muhammad, saat drawing ASEAN Boys Championship atau Piala AFF U-19 dan U-16 2024, di SCTV Tower, Jakarta, Kamis (30/5/2024). (iNewspalembang.id/ist)

JAKARTA, iNewspalembang.id – Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 dan U-16 bakal memulai kampanye mereka pada ASEAN Boys Championship atau Piala AFF U-19 dan U-16 2024.

Seperti diketahui, bahwa Piala AFF U-19 2024 akan dimulai pada 17-29 Juli 2024, dan Piala AFF U-16 2024 pada 21 Juni-4 Juli 2024. Piala AFF U-19 2024 bakal berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) dan Stadion Gelora 10 Nopember, Surabaya. Piala AFF U-16 2024 di Stadion Manahan dan Stadion Sriwedari, Solo.

Nah, hasil drawing ASEAN Boys Championship atau Piala AFF U-19 dan U-16 2024 tersebut, Timnas Indonesia U-19 ada di Grup A bersama Timor Leste, Kamboja, dan Filipina. Sementara, untuk Piala AFF U-16 2024, Indonesia masuk grup A dengan Laos, Filipina, dan Singapura.

Drawing ini sendiri digelar di SCTV Tower, Jakarta, Kamis (30/5/2024), yang dihadiri dua anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Vivin Sungkono dan Muhammad. 

Anggota Komite Eksekutif PSSI, Muhammad menyatakan, pihaknya bersyukur dengan hasil drawing ini, karena dapat hasil yang cukup bagus. Mudah-mudahan tahun ini Timnas bisa meraih hasil terbaik di dua turnamen tersebut.

“Tahun 2022 lalu, saat Indonesia menjadi tuan rumah, tim U-16 menjadi juara di Piala AFF U-16. Semua lawan menurut saya sama ya, jadi kita tidak boleh ngeremehin siapapun lawannya, siapapun lawannya kita harus target mencari kemenangan," tandas dia. 

 

Editor : Sidratul Muntaha

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network