PALEMBANG, iNewspalembang.id – Ketua DPW Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Sumsel, Agus Sutikno, enggan menanggapi pemberhentian Suharso Monoarfa dari Jabatan Ketua Umum (Ketum) PPP.
“Kita belum selesai, jadi kami belum mau berkomentar dulu,” ujar Agus Sutikno, saat dihubungi wartawan, Selasa (6/9/2022).
Sama seperti Agus, pengurus DPW PPP Sumsel lainnya juga enggan memberi statement terhadap kejadian yang dialami Ketum partai berlambang Kabah tersebut.
Sebelumnya, Ketum PPP Suharso Monoarfa diberhentikan oleh Majelis dan Mahkamah Partai Persatuan Pembangunan (PPP) melalui Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) di Serang, Banten, Senin (5/9/2022) lalu.
Menurut Ketua Majelis Syariah PPP, KH Mustofa Aqil Siraj, bahwa keputusan pemberhentian itu diambil atas usulan berbagai pihak.
Sementara, Muhammad Mardiono ditunjuk sebagai Plt Ketua Umum PPP menggantikan Suharso. Mukernas hanya menetapkan Mardiono sebagai Plt Ketum, sementara untuk posisi Sekretaris Jenderal (Sekjen) masih dijabat Arwani Thomafi.
Editor : Sidratul Muntaha
Artikel Terkait