JAKARTA, iNewspalembang.id – Partai Persatuan Indonesia (Perindo) menambah amunisi tokoh-tokoh baru dalam kepengurusan. Teranyar, Wakil Ketua DPD RI, Dr Mahyudin.
Mahyudin yang ditempatkan pada pos Ketua Dewan Pertimbangan DPP Perindo.
Nah usai prosesi pelantikan Mahyudin selesai dan disaksikan sejumlah rekannya dari DPD RI turut hadir, dia menyebutkan nama-nama rekannya yang hadir, salah satunya Fadel Muhammad.
"Ada Pak Fadel Muhammad, sekarang ini lagi viral juga Bung Fadel, mudah-mudahan menyusul juga ke Perindo," ujar dia.
Bukan rahasia umum, bahwa sebelumnya Mahyudin dan Fadel ini merupakan sama-sama mantan pengurus Partai Golkar. Fadel menjabat sebagai Anggota Dewan Pembina Partai Golkar dan Mahyudin Wakil Ketua Umum.
Uniknya, Mahyudin dan Fadel mengundurkan diri dari partai berlambang pohon Beringin itu dalam waktu yang hampir bersamaan. Kemudian, Mahyudin menyatakan rasa kagumnya kepada Ketua Harian Nasional DPP Partai Perindo, Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi.
Mahyudin menegaskan, TGB merupakan salah satu cendekiawan yang menjadi rujukan dalam beragama.
"Di mata saya beliau ini orang cendekiawan, banyak ceramah-ceramah beliau menjadi rujukan saya dalam ilmu fiqih," tandas dia.
Editor : Sidratul Muntaha
Artikel Terkait