get app
inews
Aa Text
Read Next : Bahlil Sebut Pemerintah Target Rampungkan 18 Proyek Hilirisasi dengan nilai Investasi Hampir Rp600 T

Ada Pertemuan dengan Eks PM Paul Keating di Hotel, Disela Kunjungan Kenegaraan Prabowo di Australia

Rabu, 12 November 2025 | 17:34 WIB
header img
Presiden Prabowo Subianto saat menerima kunjungan mantan PM Australia, Paul Keating di hotel tempatnya bermalam selama di Sydney, Sydney, Rabu (12/11/2025). (iNewspalembang.id/Foto: BPMI Setpres)

SYDNEY, iNewspalembang.id - Mantan Perdana Menteri (PM) Australia, Paul Keating, menyempatkan diri menemui Presiden Prabowo Subianto saat melawat ke Sydney, Rabu (12/11/2025).

Apakah kemunculan Paul Keating pada agenda kunjungan kenegaraan Presiden Prabowo di Australia ini tak terjadwal atau hanya pertemuan selipan saja, atau memang bagian dari kunjungan tersebut.

Namun, Presiden Prabowo mendapat kesan positif pada pertemuan yang membahas isu strategis di bidang hubungan internasional, ekonomi, serta geoekonomi dan geopolitik kawasan. Bagi Prabowo, Paul Keating merupakan sosok berpengalaman dengan pandangan yang tajam terhadap dinamika global.

“Beliau (Paul Keating) sangat berpengalaman. Pemikiran-pemikirannya sangat jernih. Saya merasa banyak sekali saya dapat dari pemikiran-pemikiran beliau,” ujar dia kepada awak media usai pertemuan tersebut.

Prabowo mengungkapkan, pertemuan dengan Paul Keating tersebut bagian dari kunjungan kenegaraannya di Australia. Karena, Indonesia dan Australia memiliki kepentingan bersama untuk mempererat hubungan bilateral yang saling menguntungkan.

“Kita harus tahu, kita bertetangga dan Indonesia berkepentingan punya hubungan baik sama Australia. Demikian sebaliknya, kalau kita bekerja sama dengan baik di semua bidang, ini akan membawa manfaat yang sangat besar untuk kedua negara dan untuk kawasan kita semuanya,” tandas dia.


 

Editor : Sidratul Muntaha

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut