get app
inews
Aa Text
Read Next : Pilkada Gubernur Sumsel 2024: LKPI Rilis Survei Terbaru, Peluang HDCU Menang Kian Terbuka

Ogan Ilir Expo 2022 Upaya Dongkrak Ekonomi Daerah

Jum'at, 07 Januari 2022 | 16:37 WIB
header img
Gubernur Sumsel Herman Deru Ogan Ilir Expo 2022. (Foto : Humas Pemprov Sumsel)

INDRALAYA, iNews.id - Gubernur Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel)  Herman Deru, membuka  kegiatan Ogan Ilir Expo 2022  di Halaman Kantor Pemerintahan Kabupaten Ogan Ilir. Jum’at (7/1/2022) Siang. Kegiatan Ogan Ilir Expo dinilai mampu mendongkrak,  membangkitkan ekonomi daerah dan nasional.

Gubernur mengapresiasi Pemkab Ogan Ilir yang  berupaya  terus menggerakkan ekonomi rakyat agar tumbuh dan bergerak, untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat.  Salah satunya  menggerakkan sektor koperasi dan usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) melalui Ogan Ilir Expo 2020.

“Ogan Ilir Expo 2022 ini kita harap  mendukung pemerintah dalam pemulihan ekonomi, dan kebangkitan ekonomi nasional melalui promosi dan kolaborasi antara Koperasi dan UMKM," kata Gubernur.

Menurut Gubernur, kegiatan ini memberikan wahana dan etalase  seluruh pengusaha untuk mempamerkan produk-produk unggulan asli Kabupaten Ogan Ilir. "Saya takjub bangga dan sekaligus saya haru, begitu menggeliatnya Ogan Ilir, saya apresiasi acung jempol,” ucap Gubernur.

 Herman Deru mengingatkan  semua pihak  tetap taat  mengedepankan  protokol kesehatan yang ketat, ketika suasana Covid-19 sudah melandai seperti saat ini, yankni  dengan tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dan vaksinasi.

Sementara itu, Bupati Kabupaten Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar menyampaikan, Ogan Ilir Expo menyediakan 58 stand yang di isi  OPD, Bank Sumsel Babel, Hutama Karya, PTPN7 Cinta Manis dan 16 kecamatan.

Seperti diketahui, acara Ogan Ilir Expo 2022  berlangsung meriah dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan secara ketat.

Editor : Agustian Pratama

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut